Senin, 08 Juli 2013

Pengertian

Pos pertama kali ini adalah tentang pengertian dari Tracing Foto. Kata Tracing berasal dari kata trace yang bila diartikan dalam dunia grafis berarti menggambar ulang dengan sebuah acuan. Bisa dikatakan dengan menjiplaknya. Namun tidak sepenuhnya menjiplak, karena suatu yang gambar yang telah dilakukan tracing memiliki siri khas tersendiri.

Sebuah gambar ( foto ) yang ditracing akan terlihat seperti sebuah animasi. Bisa juga dikatakan, tracing adalah mengubah gambar dengan format bitmap menjadi format vektor namun ada pengecualian tersendiri bila menggunakan software tertentu.

Tracing foto bisa dilakukan dengan dua metode yaitu metode manual dan metode digital.

Metode manual adalah tracing dilakukan dengan tangan sendiri. Sebagai contoh mari kita mengingat masa sekolah dasar dulu dimana seorang guru menyuruh para muridnya untuk menjiplak suatu peta buta. Yang digunakan disini adalah menggunakan kertas roti/ kertas yang agak transparan lalu ditaruh diatas gambar asli baru mulai menggambar.

Yang kedua adalah metode digital. Metode ini melakukan tracing foto menggunakan bantuan komputer yaitu dengan mengguanakan software grafis. Beberapa contoh software yang populer digunakan dalam tracing foto adalah Adobe Ilustrator, Corel Draw, Adobe Photoshop dll.

Tracing foto menggunakan Adobe Ilustrator atau Corel Draw akan benar-benar merubah format bitmap menjadi vektor karena kedua software ini memang berbasis vektor. Tidak untuk Adobe Photoshop meski foto sudah ditracing dan berubah tampilan menjadi seperti animasi, tetapi tetap berformat bitmap dan saat gambar dizoom out akan mengalami pecah gambar.

Hasil dari tracng tersebut tergantung dari orang yang melakukannya. Makin detail hasil tracingnya maka gambar makin bagus namun makin detail makin lama juga waktu yang diperlukan. Itu terserah kita masing-masing bagaimana kita terus belajar dan berlatih agar menghasilkan gambar yang bagus dan dalam waktu yang singkat.